masukkan script iklan disini
KOTA TANGERANG - Kliktangsel – Dalam rangka memperkuat koordinasi, mempererat hubungan internal organisasi, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Aliansi Wartawan Independen Indonesia (AWII) Achmad Sujana menggelar diskusi bersama jajaran pengurus daerah di Tangcity Mall, Tangerang. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Sunardi, SH dan Kepala Bidang Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (OKK) DPP, Asep Supriatna serta Ketua DPD AWII Banten, Fadlli Achmads, AM
Acara yang berlangsung dalam suasana santai namun produktif ini menjadi momen penting untuk membahas langkah-langkah strategis menghadapi dinamika dunia pers nasional, termasuk tantangan kebebasan jurnalistik di daerah. Rabu (30/4/2025).
Dalam sambutannya, Sekjen DPP AWII menekankan pentingnya menjaga marwah organisasi serta membangun sinergi yang kuat antar anggota. Ia juga mendorong seluruh pengurus daerah untuk terus meningkatkan kapasitas dan kompetensi wartawan agar dapat menjalankan tugas jurnalistik secara profesional dan berintegritas.
"AWII harus menjadi garda terdepan dalam memperjuangkan hak-hak wartawan, menjaga kode etik jurnalistik, serta membangun kemitraan strategis dengan berbagai pihak, baik Pemerintah ataupun Swasta," ujar Sekjen DPP yang kerap disapa bang Jojo atau Joe'na dalam sesi diskusi dan Konsolidasi.
Beberapa poin penting yang dibahas dalam forum ini meliputi penguatan struktur organisasi, penataan dan pengembangan keanggotaan di setiap perwakilan wilayah hingga daerah dan cabang hingga penyusunan program kerja berbasis kebutuhan daerah, serta strategi advokasi terhadap kasus-kasus yang melibatkan jurnalis di lapangan.
Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dan antusias dari para pengurus daerah yang hadir. Mereka menilai diskusi tersebut menjadi wadah penting untuk menyatukan persepsi, memperjelas arah gerak organisasi, serta meningkatkan semangat solidaritas sesama insan pers di bawah naungan AWII.
Dengan semangat kebersamaan dan komitmen kuat, DPP AWII berharap sinergi yang terbangun dapat menjadi fondasi kokoh untuk mendorong organisasi semakin maju, solid, dan mampu menjawab tantangan zaman dalam dunia jurnalistik Indonesia.
Sumber: Tim/Red